Apakah kursus bahasa pemrograman layak untuk dicoba?

Bahasa pemrograman adalah sesuatu yang anda pergunakan untuk membuat sebuah program di komputer ataupun di smartphone. Tujuan dari penggunaan bahasa pemrograman ini adalah untuk menghasilkan fungsi-fungsi yang sesuai dengan keinginan anda. 

Saat ini ada beberapa bahasa pemrograman yang kita kenal dan pergunakan untuk membuat berbagai program di komputer dan smartphone. Anda bisa membuat sebuah sistem operasi, software, dan aplikasi dengan menggunakan bahasa-bahasa pemrograman ini. 

Ada banyak orang yang saat ini sedang berpikir untuk mempelajari bahasa pemrograman ini tapi mereka bingung apakah harus mengambil kursus atau mempelajarinya secara otodidak. Mereka melihat bahwa saat ini ada banyak sekali materi-materi bahasa pemrograman yang bisa diperoleh di internet baik itu dari website ataupun dari youtube. 

Jika materinya ada banyak dan mudah untuk ditemukan lalu kenapa seseorang harus mengambil kursus bahasa pemrograman? Sebenarnya kursus bahasa pemrograman itu sama saja dengan sekolah-sekolah yang lainnya. Anda bisa belajar apapun secara otodidak namun biasanya anda memerlukan waktu yang lama dibandingkan jika anda mempelajarinya dibawa panduan seorang mentor. 

Jadi tujuan dari belajar bahasa pemrograman di tempat kursus adalah untuk mempercepat proses anda memahami bahasa-bahasa pemrograman ini. Jika anda mengambil kursus bahasa pemrograman maka akan ada mentor yang memandu proses pembelajaran anda. Anda akan terhindar dari melakukan kesalahan-kesalahan yang sering dilakukan oleh seorang pemula. 

Kesalahan paling umum yang sering dilakukan oleh seorang pemula adalah lompat sana lompat sini dalam melakukan pembelajaran. Biasanya seorang pemula akan langsung mengambil contoh kasus suatu pemrograman dan mencoba membuat program tersebut dengan belajar dari sana-sini. 

Akibatnya mereka hanya mempelajari pengetahuan yang terkait dengan pembuatan program tersebut. Jadi pemula tersebut tidak akan mempunyai pengetahuan dasar yang kuat tentang bahasa pemrograman yang dipelajarinya. Setiap kali dia menemukan masalah yang baru dia harus belajar lagi dan hal ini akan membuat proses pembelajarannya menjadi tidak efisien dan lama. 

Hal inilah yang bisa diatasi jika anda mengambil kursus bahasa pemrograman. Sebuah kursus coding bahasa pemrograman biasanya sudah mempunyai paket pembelajaran yang terpadu. Anda tidak akan naik ke tahapan berikutnya jikalau anda belum membangun dasar yang kuat. 

Selain itu kursus bahasa pemrograman juga akan membantu anda untuk mendapatkan berbagai file programming yang sudah jadi. Anda bisa menggunakan file-file ini untuk belajar dan menambah pengetahuan anda. Anda juga akan dipandu oleh seorang mentor yang bisa membantu anda untuk memecahkan masalah-masalah programming yang anda temui. 

Jika anda belajar secara otodidak maka bisa saja masalah-masalah yang anda temui ini akan menjadi penghambat anda di dalam proses pembelajaran. Ada banyak sekali programmer pemula yang harus menghabiskan waktu berhari-hari hanya untuk memecahkan suatu masalah. Jika anda orang yang gampang bosan maka anda bisa saja berhenti di tengah jalan mempelajari bahasa pemrograman. Jadi inilah pentingnya menggunakan jasa dari kursus bahasa pemrograman.

Share: